Rabu, 12 Juni 2013

Pintu Kupu Tarung

Pintu Kupu Tarung UPVC ini biasa digunakan dibagian depan. Dengan membuka ke-2 daun pintu model kupu tarung akses untuk keluar atau masuk ruangan pun akan lebih lebar. Dengan menggunakan pintu ini pada bangunan bagian depan, maka akan nampak kesan bahwa bangunan tersebu lebih besar dan gagah. Sistem penguncian ganda pada pintu UPVC juga menambah rasa percaya diri dari pemilik bangunan, karena dengan sistem tersebut rumah akan lebih aman dari bahaya pencuri yang biasa masuk dengan cara merusak pintu.

Pintu Swing

Pintu Swing UPVC merupakan jenis pintu yang paling umum dan selalu digunakan di bangunan manapun. Pintu Swing UPVC adalah pintu biasa yang dapat membuka-menutup dengan cara didorong ke depan atau ditarik ke belakang dengan putaran satu arah maupun dua arah. Pada Pintu Swing UPVC biasanya menggunakan kaca atau bisa juga menggunakan panel upvc. Pada dasarnya Pintu Swing UPVC sama dengan pintu swing lain pada umumnya, yang membedakan adalah  mempunyai sistem penguncian ganda (multypoint lock). Dengan sistem tersebut dari segi keamanan pasti lebih tinggi. Engsel yang digunakan pada penguncian single point hampir sama dengan engsel pada pintu kayu, namun pada sistem multypoint engsel dapat menggunakan engsel 2D (2 dimensi) atau 3D (3 dimensi) yang tentunya mempunyai fungsi dan keunggulan masing-masing.

Pintu Sliding

Pintu Sliding UPVC kini mulai mempunyai banyak penggemar. Terutama bagi penyuka gaya rumah atau bangunan minimalis. Pintu Sliding UPVC banyak digunakan sebagai pintu penghubung antar ruangan atau pintu untuk akses dari ruang dalam menuju taman. Pintu Sliding UPVC dapat dibuat dalam beberapa jumlah daun, mulai dari hanya satu daun saja, dua daun, tiga daun, empat daun atau lebih, dengan arah bukaan yang dapat disesuaikan. Karena dibagian bawah pintu sliding upvc ada kusen untuk rel pintu maka terkadang hal ini dinilai kurang aman, karena kalau tidak berhati-hati kaki dapat tersandung, terutama bagi anak-anak. Sehingga penempatannya ditanam agar rata lantai. atau untuk kasus tertentu dapat digunakan rel gantung seperti pada kayu, namun jika menghendaki demikian akan mengurangi efektifitas kedap suaranya.

Pintu Lipat

Pintu Lipat UPVC secara umum berfungsi sebagai penyekat antar ruang,ataupun ruang ke taman. Karena sifatnya yang fleksibel, Pintu Lipat UPVC sangat dibutuhkan untuk ruang seperti ruang kelas/ kampus, ruang meeting, aula ataupun rumah pribadi. Jenis pintu ini biasanya sering juga digunakan pada ruang keluarga yang menghadap ke taman belakang.