Pintu Kupu Tarung UPVC ini biasa digunakan dibagian depan. Dengan membuka ke-2 daun pintu model kupu tarung akses untuk keluar atau masuk ruangan pun akan lebih lebar. Dengan menggunakan pintu ini pada bangunan bagian depan, maka akan nampak kesan bahwa bangunan tersebu lebih besar dan gagah. Sistem penguncian ganda pada pintu UPVC juga menambah rasa percaya diri dari pemilik bangunan, karena dengan sistem tersebut rumah akan lebih aman dari bahaya pencuri yang biasa masuk dengan cara merusak pintu.
Rabu, 12 Juni 2013
Pintu Swing
Pintu Swing UPVC merupakan jenis pintu yang paling umum dan selalu digunakan di bangunan manapun. Pintu Swing UPVC adalah pintu biasa yang dapat membuka-menutup dengan cara didorong ke depan atau ditarik ke belakang dengan putaran satu arah maupun dua arah. Pada Pintu Swing UPVC biasanya menggunakan kaca atau bisa juga menggunakan panel upvc. Pada dasarnya Pintu Swing UPVC sama dengan pintu swing lain pada umumnya, yang membedakan adalah mempunyai sistem penguncian ganda (multypoint lock). Dengan sistem tersebut dari segi keamanan pasti lebih tinggi. Engsel yang digunakan pada penguncian single point hampir sama dengan engsel pada pintu kayu, namun pada sistem multypoint engsel dapat menggunakan engsel 2D (2 dimensi) atau 3D (3 dimensi) yang tentunya mempunyai fungsi dan keunggulan masing-masing.
Pintu Sliding
Pintu Sliding UPVC kini mulai mempunyai banyak penggemar. Terutama bagi penyuka gaya rumah atau bangunan minimalis. Pintu Sliding UPVC banyak digunakan sebagai pintu penghubung antar ruangan atau pintu untuk akses dari ruang dalam menuju taman. Pintu Sliding UPVC dapat dibuat dalam beberapa jumlah daun, mulai dari hanya satu daun saja, dua daun, tiga daun, empat daun atau lebih, dengan arah bukaan yang dapat disesuaikan. Karena dibagian bawah pintu sliding upvc ada kusen untuk rel pintu maka terkadang hal ini dinilai kurang aman, karena kalau tidak berhati-hati kaki dapat tersandung, terutama bagi anak-anak. Sehingga penempatannya ditanam agar rata lantai. atau untuk kasus tertentu dapat digunakan rel gantung seperti pada kayu, namun jika menghendaki demikian akan mengurangi efektifitas kedap suaranya.
Pintu Lipat
Pintu Lipat UPVC secara umum berfungsi sebagai penyekat antar ruang,ataupun ruang ke taman. Karena sifatnya yang fleksibel, Pintu Lipat UPVC sangat dibutuhkan untuk ruang seperti ruang kelas/ kampus, ruang meeting, aula ataupun rumah pribadi. Jenis pintu ini biasanya sering juga digunakan pada ruang keluarga yang menghadap ke taman belakang.
Selasa, 11 Juni 2013
Jendela Lipat
Jendela Lipat UPVC merupakan jenis jendela dengan desain unik karena untuk membukanya dengan melipat bagian dari daun jendela tersebut, yakni dengan cara menggeser seperti bentuk sliding namun daun jendela itu dapat digeser ke salah satu sisi saja dari daun jendela itu, sehingga udara dan cahaya masuk lebih maksimal.
Jendela Kupu Tarung
Jendela Kupu Tarung UPVC adalah Jendela dengan arah bukaan yang berhadapan antara 2 daun jendela, sehingga pada saat keduanya dibuka udara dan cahaya masuk maksimal serta pandangan kearah luar jendela terbuka maksimal. Penggunaan hardware pada jendela kupu tarung hampir sama dengan jendela swing dua daun hidup berhadapan. Yang membedakan pada Jendela Kupu Tarung UPVC adalah tiang tengah atau tatapan tengah pada Jendela Kupu Tarung UPVC menempel pada daun jendela.
Jendela Sliding
Jendela Sliding UPVC ini umumnya digunakan dengan tujuan agar ruang dalam tidak terganggu oleh bukaan daun jendela sehingga lebih maksimal. Selain itu, udara segar dan cahaya alami matahari dapat masuk dengan efektif. Biasanya Jendela Sliding UPVC ini digunakan di rumah-rumah modern dengan konsep terbuka. Jendela Sliding UPVC dapat dibuat dengan berbagai macam variasi daun, baik jendela sliding 2 daun, 4 daun, atau mungkin dalam 3 daun, dll.
Jendela Kaca Fix
Jendela Kaca Fix UPVC biasanya digunakan pada ruangan yang sifatnya tertutup atau ber-AC, dengan keunggulan dari kusen UPVC yaitu dapat menjaga suhu dalam ruangan, maka penggunaan penyejuk ruangan dalam ruangan anda akan lebih efektif., karena udara di dalam ruangan tidak akan keluar. Kaca yang digunakan pada umumnya memiliki ketebalan 5-10 mm untuk ukuran-ukuran yang tidak terlalu besar. Pada kondisi tertentu misalnya untuk Jendela Kaca mati ukuran besar atau untuk gedung-gedung tinggi dengan kondisi cuaca sekitar yang ekstrim (misal : angin kencang), maka Jendela Kaca Fix UPVC yang dipasangkan dengan pemilihan kaca yang tepat (misal : kaca doble) akan sangat bermanfaat karena kusen UPVC diperkokoh dengan adanya besi didalamnya. Jendela UPVC kaca mati dapat menjadi solusi dalam menjaga kekedapan suara misalnya untuk studio band atau ruang-ruang lain yang membutuhkan kedap suara. Pada rumah-rumah modern, jenis jendela ini sering diterapkan. Baik sebagai pemisah ruang maupun hanya sebagai dekorasi tertentu, karena bentuknya yang fleksibel sehingga dapat diaplikasikan dengan bentuk jendela lain.
Dengan menggunakan jendela kaca mati maka cahaya dari luar dapat masuk dengan maksimal.
Jendela Swing
Jendela Swing UPVC adalah bentuk jendela yang sangat sering diterapkan di rumah tinggal. Jendela Swing UPVC mempunyai arah bukaan satu arah yaitu keluar menyamping, dengan arah bukaan seperti itu maka akan memaksimalkan cahaya dan udara untuk masuk ke dalam ruangan. Ada beberapa macam aksesori yang digunakan pada Jendela Swing UPVC. Yang tidak dipakai pada jendela kayu, yaitu menggunakan friction stay. Karena dengan menggunakan friction stay, kita dapat mengatur seberapa besar bukaan yang kita inginkan.
Jendela Jungkit
Jendela Jungkit UPVC memiliki dua macam arah bukaan yaitu buka atas dan buka bawah. Pada dasarnya Jendela Jungkit UPVC atas atau Jendela Jungkit UPVC bawah memiliki sifat yang sama hanya beda pada tumpuan engsel baik di atas atau di bawah. Jendela Jungkit UPVC buka atas banyak diterapkan pada rumah-rumah era 80-an sampai sekarang. Jendela ini hampir sama dengan pivot jika dilihat dari segi efektifitas udara dan cahaya maupun tumpuan engsel. Perbedaannya, udara yang keluar lebih sedikit dibanding jendela pivot yang mempunyai dua aliran udara ketika daun jendela terbuka. Namun untuk di Indonesia penggunaan jendea model ini sangat jarang. Pada Jendela JungkitUPVC buka bawah salah satu keuntungannya adalah ketika cuaca sedang dalam keadaan panas, kia tetap dapat membuka jendela agar udara/angin dari luar dapat masuk ke dalam ruangan. Namun panas matahari masih dapat ditahan oleh kaca. Jendela jungkit upvc tidak menggunakan engsel biasa seperti yang dipakai dalam jendela kayu, namun menggunakan friction stay. Dengan menggunakan hardware tersebut kita dapat mengatur seberapa besar bukaan yang kita inginkan.
Senin, 10 Juni 2013
Tip Memilih uPvc
Ada beberapa tingkat kualitas UPVC. Kita tidak akan mengetahui bedanya sampai kita melihat, menyentuh serta memperhatikan setiap detilnya. Berikut perbedaan yang dapat kita lihat :
1. WARNA
Kebanyakan UPVC yang ada di pasar berwarna sangat putih dan dof serta permukaan yang kurang mulus, dan hanya beberapa UPVC yang berwarna Putih Ivory dengan permukaan yang lebih halus dan mengkilap. Dibalik warna ini ada hal penting yang perlu kita ketahui, yaitu Warna yang dof pada umumnya memiliki pori-pori yang lebih besar dibandingkan dengan yang berwarna mengkilat.
Pori-pori yang besar mengakibatkan kotoran debu dengan mudah untuk menempel pada bahan jendela atau pintu, sehingga hal ini mengakibatkan maintenance-nya jadi lebih susah untuk membersihkan debu yang telah menempel.
2. KEPADATAN BAHAN
UPVC dengan formulasi yang berbeda menghasilkan kepadatan yang jauh berbeda. Hal ini sangat dibutuhkan oleh Jendela dan Pintu dengan desain yang saat ini cenderung berukuran lebar dan tinggi yang makin hari makin besar karena penyesuaian terhadap tingginya ukuran plafond atau gedung. Pada saat jendela atau pintu UPVC sudah terpasang menggunakan bahan yang kurang baik kualitasnya biasanya akan terdapat celah menganga pada ujung jendela / pintu bagian atas atau bawah. Sedangkan UPVC yang berkualitas dimana kepadatan bahannya baik akan terjaga kerapatannya mulai dari ujung atas hingga ujung bawah.
Efek dari terjadinya celah menganga ini adalah :
a. Dari sisi estetika akan terlihat tidak rapi
b. Sistem UPVC mempunyai keunggulan dalam kerapatan dari air dan udara, dengan terjadinya celah menganga ini maka keunggulan ini menjadi hilang karena terjadi kebocoran air dan udara dari luar ke dalam dan sebaliknya.
1. WARNA
Kebanyakan UPVC yang ada di pasar berwarna sangat putih dan dof serta permukaan yang kurang mulus, dan hanya beberapa UPVC yang berwarna Putih Ivory dengan permukaan yang lebih halus dan mengkilap. Dibalik warna ini ada hal penting yang perlu kita ketahui, yaitu Warna yang dof pada umumnya memiliki pori-pori yang lebih besar dibandingkan dengan yang berwarna mengkilat.
Pori-pori yang besar mengakibatkan kotoran debu dengan mudah untuk menempel pada bahan jendela atau pintu, sehingga hal ini mengakibatkan maintenance-nya jadi lebih susah untuk membersihkan debu yang telah menempel.
2. KEPADATAN BAHAN
UPVC dengan formulasi yang berbeda menghasilkan kepadatan yang jauh berbeda. Hal ini sangat dibutuhkan oleh Jendela dan Pintu dengan desain yang saat ini cenderung berukuran lebar dan tinggi yang makin hari makin besar karena penyesuaian terhadap tingginya ukuran plafond atau gedung. Pada saat jendela atau pintu UPVC sudah terpasang menggunakan bahan yang kurang baik kualitasnya biasanya akan terdapat celah menganga pada ujung jendela / pintu bagian atas atau bawah. Sedangkan UPVC yang berkualitas dimana kepadatan bahannya baik akan terjaga kerapatannya mulai dari ujung atas hingga ujung bawah.
Efek dari terjadinya celah menganga ini adalah :
a. Dari sisi estetika akan terlihat tidak rapi
b. Sistem UPVC mempunyai keunggulan dalam kerapatan dari air dan udara, dengan terjadinya celah menganga ini maka keunggulan ini menjadi hilang karena terjadi kebocoran air dan udara dari luar ke dalam dan sebaliknya.
3. BESI PENGUAT
Besi penguat ini sangat penting bagi sistem UPVC dengan standar manapun. Standar internasional untuk ketebalan besi penguat UPVC adalah 1.5mm dan bahkan untuk beberapa aplikasi pemakaian tertentu ketebalannya harus ditambah menjadi 2mm dan bahkan 5mm. Selain itu besi yang digunakan harus diproses dengan lapisan Galvanis yang baik sehingga mencegah terjadinya karat untuk penggunaan dalam jangka waktu yang lama. Namun UPVC yang cenderung menekankan pada harga yang murah, biasanya menggunakan besi penguat yang lebih tipis dan berukuran lebih kecil dari yang seharusnya. Dan bahkan mereka menggunakan besi biasa tanpa lapisan Galvanis atau dengan lapisan Galvanis yang seadanya yang dapat berkarat dengan sendirinya.
Fentura UPVC Windows tidak mentolerir kualitas besi yang rendah sehingga menggunakan besi yang Galavanized / Besi Galvanis yang tidak dapat berkarat dengan ketebalan yang konsisten. Besi berkarat yang terpasang di dalam bahan UPVC dari tahun ke tahun akan mengakibatkan Profil UPVC baik itu Kusen, Jendela ataupun Pintu akan mengakibatkan Profil UPVC itu menjadi "Bengkak" ke samping. Kita tentu tidak menginginkan hal ini terjadi karena estetika-nya menjadi tidak baik.
4. KARET
Karet adalah komponen yang juga sangat penting bagi sistem jendela dan pintu manapun termasuk UPVC. Kita harus jeli mengenai hal ini karena dengan karet yang berkualitas jelek maka karet tersebut akan cepat sekali menjadi keras, sehingga setelah karet tersebut Keras maka akan pecah apabila terjadi benturan atau bahkan akan rontok dengan sendirinya terkena cuaca hujan dan panas.
5. HARDWARE
Kami memakai analogi sebuah mobil, apabila mobil tersebut menggunakan suku cadang yang tidak orisinal ataupun menggunakan yang Kwalitas II atau bahkan Kwalitas III, maka keawetan mobil tersebut juga tidak dapat diandalkan, sehingga akan sering rusak dan ganti suku cadang dan selain itu meningkatkan resiko rusaknya Suku Cadang yang lain yang sebetulnya tidak rusak. Hal ini juga terjadi pada sistem jendela dan pintu yang kita gunakan. Apabila kita menggunakan Hardware seperti engsel, handle, kunci, roda yang kualitasnya tidak baik maka dalam operasional penggunaan jendela dan pintu sehari-hari kita akan mengalami kemacetan, patah dan bahkan tidak dapat dibuka maupun ditutup. Selain pemilihan hardware yang berkualitas, ada hal yang sangat penting untuk penentuan hardware yang sesuai, kami selalu melakukan perhitungan terhadap berat daun jendela dan pintu VS kapasitas Hardware.
Kami tidak akan memaksakan penggunaan Hardware yang tidak sesuai / melebihi kapasitas. Karena hal ini akan menyulitkan anda sebagai pengguna produk kami.
Besi penguat ini sangat penting bagi sistem UPVC dengan standar manapun. Standar internasional untuk ketebalan besi penguat UPVC adalah 1.5mm dan bahkan untuk beberapa aplikasi pemakaian tertentu ketebalannya harus ditambah menjadi 2mm dan bahkan 5mm. Selain itu besi yang digunakan harus diproses dengan lapisan Galvanis yang baik sehingga mencegah terjadinya karat untuk penggunaan dalam jangka waktu yang lama. Namun UPVC yang cenderung menekankan pada harga yang murah, biasanya menggunakan besi penguat yang lebih tipis dan berukuran lebih kecil dari yang seharusnya. Dan bahkan mereka menggunakan besi biasa tanpa lapisan Galvanis atau dengan lapisan Galvanis yang seadanya yang dapat berkarat dengan sendirinya.
Fentura UPVC Windows tidak mentolerir kualitas besi yang rendah sehingga menggunakan besi yang Galavanized / Besi Galvanis yang tidak dapat berkarat dengan ketebalan yang konsisten. Besi berkarat yang terpasang di dalam bahan UPVC dari tahun ke tahun akan mengakibatkan Profil UPVC baik itu Kusen, Jendela ataupun Pintu akan mengakibatkan Profil UPVC itu menjadi "Bengkak" ke samping. Kita tentu tidak menginginkan hal ini terjadi karena estetika-nya menjadi tidak baik.
4. KARET
Karet adalah komponen yang juga sangat penting bagi sistem jendela dan pintu manapun termasuk UPVC. Kita harus jeli mengenai hal ini karena dengan karet yang berkualitas jelek maka karet tersebut akan cepat sekali menjadi keras, sehingga setelah karet tersebut Keras maka akan pecah apabila terjadi benturan atau bahkan akan rontok dengan sendirinya terkena cuaca hujan dan panas.
5. HARDWARE
Kami memakai analogi sebuah mobil, apabila mobil tersebut menggunakan suku cadang yang tidak orisinal ataupun menggunakan yang Kwalitas II atau bahkan Kwalitas III, maka keawetan mobil tersebut juga tidak dapat diandalkan, sehingga akan sering rusak dan ganti suku cadang dan selain itu meningkatkan resiko rusaknya Suku Cadang yang lain yang sebetulnya tidak rusak. Hal ini juga terjadi pada sistem jendela dan pintu yang kita gunakan. Apabila kita menggunakan Hardware seperti engsel, handle, kunci, roda yang kualitasnya tidak baik maka dalam operasional penggunaan jendela dan pintu sehari-hari kita akan mengalami kemacetan, patah dan bahkan tidak dapat dibuka maupun ditutup. Selain pemilihan hardware yang berkualitas, ada hal yang sangat penting untuk penentuan hardware yang sesuai, kami selalu melakukan perhitungan terhadap berat daun jendela dan pintu VS kapasitas Hardware.
Kami tidak akan memaksakan penggunaan Hardware yang tidak sesuai / melebihi kapasitas. Karena hal ini akan menyulitkan anda sebagai pengguna produk kami.
Langganan:
Postingan (Atom)